pantai lombok
Salah satu keindahan panorama pantai di Lombok.

Menyusuri Jejak Islam dengan Berwisata Syariah di Lombok

[sc name="adsensepostbottom"]

Islam masuk ke wilayah Lombok pertama kali melalui para wali dari pulau Jawa, yakni Sunan Prapen sekitar abad 16 M, setelah runtuhnya kerajaan Majapahit. Saat Kerajaan Lombok dipimpin oleh Prabu Rangkesari (Pangeran Prapen), putra Sunan Ratu Giri datang mengislamkan kerajaan Lombok. Pengislaman tersebut merupakan upaya dari Raden Paku atau Sunan Ratu Giri dari Gresik yang memerintahkan raja-raja Jawa Timur dan Palembang untuk menyebarkan Islam ke berbagai wilayah di Nusantara.

Budaya

Kerajinan tangan dari Lombok meliputi tembikar dan batu gamping, kain tenunan tradisional, topeng kayu, kotak, dan ukiran kuno. Lombok juga tersohor dengan mutiaranya yang indah dan dapat dijadikan oleh-oleh.

Wisata Alam

  1. Lombok
pantai lombok
Salah satu keindahan panorama pantai di Lombok.

Dengan pantai-pantai indah nan ajaib, Gunung Agung Rinjani dan kehidupan laut spektakuler yang menarik untuk dijelajah, Lombok memiliki banyak destinasi wisata di darat maupun laut. Resor terbesar di sini adalah Senggigi, kota pelabuhan dengan pemandangan matahari tenggelam.

  1. Gili Trawangan

Pulau yang berada di lepas pantai barat laut Pulau Lombok ini akan membuai Anda dalam keindahan dan ketenangan yang menyegarkan. Di sini Anda dapat menikmati keindahan penyu hijau di kedalaman 10-20 meter di bawah laut. Pulau dengan panjang 2 kilometer dan lebar 1,5 kilometer ini membuat wisatawan dapat mengelilingi pulau hanya dalam awktu 2 jam saja.

  1. Sumbawa

Pulau ini terkenal dengan ombaknya, pantai berpasir dan medan yang liar. Pulau yang terletak di sebelah timur pulau Lombok ini punya tempat surfing terbaik dan terumbu karang yang spektakuler.

  1. Danau Segara Anak

Surga kecil di lembah sisi barat Gunung Rinjani ini terletak di Desa Sembalun Lawang, Lombok Timur. Danau yang merupakan danau kawah Gunung Rinjani ini berada di ketinggian 2008 meter di atas permukaan laut dengan luas 1100 hektar dan kedalaman antara 160-230 meter.

  1. Taman Nasional Gunung Rinjani

Dengan ketinggian 3726 meter, Gunung Rinjani merupakan gunung tertinggi kedua di Indonesia. Di sekitar lereng gunung ini terdapat hutan lebat yang terperciki air terjun dan di dalam kawasan ini juga terdapat Danau Segara Anak.

  1. Desa Bayan

Desa yang berada di kaki Gunung Rinjani ini dihuni oleh penduduk asli Lombok, yaitu sukuk Sasak. Terletak di Kecamatan Bayan, Lombok Utara, atau sekitar 75 kilometer dari Mataram, desa ini memiliki luas 2600 hektar dan menjadi salah satu jalur pendakian menuju Danau Segara Anak dan puncak Rinjani.

  1. Pulau Moyo

Pulau yang berada 3 kilometer di lepas pantai utara Sumbawa ini menjadi surga bagi para pecinta alam dan dunia bawah laut karena lautnya dikelilingi oleh terumbu karang dan memiliki lingkungan alami dengan garis pantai yang berbatu dan padang rumput.

Wisata Religi

  1. Masjid Kuno Gunung Pujut

Serpihan sejarah Islam di masa lalu ini kini sudah tak lagi dipakai. Bangunan masjid yang terletak di sebuah bukit desa Sengkol, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah ini terbuat dair bambu dengan atap alang-alang.

  1. Kampung Islam Wetu Telu

Wetu Telu (Waktu Tiga) adalah praktek unik yang dilakukan sebagian masyarakat susu Sasak di Lombok dalam menjalankan agama Islam. Praktek ini merupakan hasil akulturasi ajaran Islam dan sisa kepercayaan lama (animisme, dinamisme dan Hindu). Penganut kepercayaan ini tidak menjalankan ajaran Islam pada umumnya, seperti tidak menjalankan solat lima waktu. Karena yang wajib menjalankan hanya orang tertentu seperti kiai atau pemangku adat. Di kampung yang terletak di Bayan, Lombok Utara, juga terdapat Masjid Islam Wetu Telu).

  1. Masjid Kuno Bayan Beleq

    masjid lombok
    Masjid Kuno Bayan Beleq

Masjid tertua di Lombok ini terletak di Kecamatan Bayan, Lombok Utara, dan masih mempertahankan arsitektur awal sejak didirikan. Masjid ini tingginya hanya 1,5 meter agar setiap orang yang masuk menundukkan kepalanya sebagai simbol hormat atau merendahkan hati.

  1. Pemakaman Islam Kuno Selaparang

Kerajaan Selaparang adalah salah satu kerajaan yang pernah ada di pulau Lombok  dan merupakan pusat penyebaran agama Islam di Lombok pada masa lampau. Komplek pemakaman ini diperkirakan berasal dari abad 17 M dan berada di Kampung Karangrejo, Dusun Selaparang Barat, Desa Selaparang, Kecamatan Suela, Lombok Timur.

Wisata Heritage

  1. Desa Batutering

Di desa yang terletak di Pulau Moyo ini Anda dapat melihat sisa-sisa budaya megalitik. Pulau Moyo sendiri berada sekitar 3 kilometer di lepas pantai utara Sumbawa.

  1. Taman Air Mayura

Paduan unik dan khas dari konsep taman, kolam serta pura ibadah ini kental dengan corak Bali, Jawa dan Lombok. DI taman yang berlokasi di Kecamatan Cakranagera, Kota Mataram, Anda bisa memperoleh perpaduan suasana antara nuansa alam, atmosfer religius dan sejarah.

  1. Taman Narmada

Taman seluas 2 hektar ini dibangun tahun 1727 oleh Raja Mataram Lombok, Anak Agung Ngurah Karang Asem, sebagai tempat upacara Pakelem yang diselenggarakan setiap purnama kelima tahun Caka (Oktober-November). Taman yang digunakan sebagai tempat peristirahatan keluarga raja di musim kemarau ini terletak di Desa Lembuak, Kecamatan Narmada, Lombok Barat, atau sekitar 10 kilometer sebelah timur Kota Mataram.

Transportasi

Ada dua pintu gerbang utama jalur udara menuju Nusa Tenggara Barat, yaitu Bandar Udara Internasional Lombok dan Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali. Bandar Udara Internasional Lombok berlokasi di Lombok Tengah, tepatnya di Jalan Tanah Awu, jantung pulau Lombok. Sedangkan, Bandara Internasional Ngurah Rai yang berada 13 kilometer dari Denpasar juga bisa jadi alternatif jika Anda ingin menuju Nusa Tenggara Barat. Sementara, jika Anda menggunakan transportasi laut, kapal feri Awu, Dobonsolo, Dorolondo, Kelimutu, Sirimau, Tatamailau, Pangrango dan Tilongkabila dapat membawa Anda ke Nusa Tenggara Barat.