Wakil Sekjen Amphuri – Mohammad Farid Aljawi.

Mau Umrah Aman? Bayar Sekarang, Berangkat Sekarang!

[sc name="adsensepostbottom"]

Kasus biro umrah First Travel yang menelantarkan ribuan jemaahnya akibat miss management memang menimbulkan kekawatiran tersendiri bagi sebagian umat Muslim di tanah air, terutama bagi mereka yang hendak menunaikan ibadah umrah.

Mereka umumnya menjadi kawatir, apabila harus mengalami peristiwa tak mengenakan di atas. Namun demikian, menanggapi femomena maraknya biro umrah yang bermasalah dan tak amanah kepada jemaahnya, Wakil Sekjen Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (Amphuri) – Mohammad Farid Aljawi menyarankan suatu langkah yang bisa menjadi solusi  terhadap kekawatiran tersebut di atas.

“Kalau anda ingin umrah tanpa resiko bermasalah di kemudian hari, pastikan anda bayar sekarang, dan berangkat sekarang. Hal ini akan bisa menghindari, jemaah bayar sekarang, namun dijanjikan baru berangkat tahun depan, yang ternyata akhirnya tak kunjung berangkat,” demikian ujar Farid kepada MySharing kemarin di Jakarta.

Menurut Farid, dengan jemaah melakukan tindakan tersebut, yaitu jemaah membayar sekarang dan langsung berangkat beribadah ke tanah suci tak lama berselang, hal itu akan menghindari terjadinya penyalahgunaan dana dari si jemaah, seperti yang diduga dilakukan First Travel, misalnya.

“Ini adalah tips untuk menghindari permasalahan yang banyak terjadi, yaitu jemaah bayar sekarang, namun dijanjikan baru bisa berangkat tahun depan. Ini yang bisa membuat pada mabok (kacau-red),” ungkap Farid.

Intinya, menurut Farid, dengan si jemaah sudah membayar biaya umrahnya, dan segera langsung diberangkatkan oleh biro travel-nya, maka biaya dana si jemaah akan segera terpakai, dan tak akan bisa diselewengkan oleh penyelenggara perjalanan ibadah umrahnya tersebut.

Menurut Farid, pihaknya dari Amphuri juga peduli untuk mengedukasi masyarakat guna melakukan langkah beribadah umrah dengan prinsip, ‘Bayar Sekarang, Berangkat Sekarang’. Langkah ini dilakukan Amphuri guna mengantisipasi terjadinya kasus-kasus penyelewengan dana calon jemaah umrah seperti yang marak terjadi belakangan ini.

“Kami dari Amphuri punya program ‘Umrah Ummat’. Program ini supaya mendidik masyarakat untuk siap membayar biaya umrahnya sekarang juga, dan siap untuk berangkat beribadah umrah sekarang juga. Dengan demikian, maka tak akan ada masalah di kemudian hari seperti kasus First Travel,” papar Farid lagi, sambil menambahkan program Umrah Ummat dengan biaya yang sangat terjangkau ini bisa diakses di semua biro travel anggota Amphuri.