Begini Cara Mendaftar Anggota #MasyumiReborn!

“Kekuasaan Hanya Milik Allah, Kami Hanya Mencari Sebab-sebab Agar Kekuasaan Diberikan Allah S.W.T Kepada Orang-orang Mukmin yang Sholeh dan Kompeten/Ahli di bidangnya sehingga negeri kita menjadi Baldatun Thoyyibatun Wa Rabbun Ghofur.”

Laman resmi #MasyumiReborn dibuka dengan paragraph di atas. Sejak SIlatul Ukhuwah dan Urun Rembug Keluarga Besar Masyumi pada hari Sabtu, (7/3), kerinduan untuk mendirikan partai Islam ideologis seperti Masyumi di masa lalu berubah menjadi tekad.

Silaturahmi yang diadakan di Aula Masjid Al-Fuqon Dewan Da’wah, Kramat Raya 45 (Eks Kantor Pusat Partai Masyumi), itu dihadiri tak kurang dari 700 orang. Melebihi yang mendaftar utk datang secara online yang hanya 300 orang. Panitia juga melihat antusiasme para tokoh dan undangan Keluarga Besar Masyumi, Zuriyah dan Pecinta Ideologi Masyumi yang tinggi.

“Rencananya, sistem di Partai Islam Ideologis  yang akan sama sama nanti kita dirikan adalah partai yang berbasis dari suara umat Islam dari hasil da’wah terus menerus para pengurusnya dan menunjuk orang orang terbaik dari umat untuk duduk di kursi kekuasaan”, kata Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Partai Islam Ideologis (BPU-PPII) dan P-411 di laman resminya.

Mengingat ramainya peminat, maka dibukalah pendaftaran untuk bergabung dengan partai ini. Pendaftaran dilakukan secara online. Anda bisa membuka laman, https://masyumireborn.id. Lalu membaca penjelasan dan keterangan mengenai pendaftaran.

Lalu, mulai mendaftar. Pendaftaran mudah dan tanpa biaya. Bahkan bisa dilakukan dengan ponsel. Untuk jelasnya bisa saksikan di video di bawah ini:

Begini Cara Mendaftar Anggota #MasyumiReborn! Click To Tweet